Peluang Erling Haaland Gabung ke Manchester United Semakin Besar

By Agung Kurniawan - Selasa, 24 Desember 2019 | 18:13 WIB
Selebrasi penyerang Red Bull Salzburg, Erling Haaland. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

Melalui Direktur Sepak Bola Leipzig, Oliver Minzlaff, pihaknya tidak bisa untuk mewujudkan permintaan gaji sang pemain yang terbilang tinggi.

"Ya, kami bertemu dengannya. Kami tertarik padanya, sangat tertarik," ucap Mintzlaff seperti dikutip JUARA.net dari Mirror.

"Dia mendengarkannya, secara logis, dan sangat terbuka untuk pindah. Dia ingin berganti (klub) paling lambat di musim panas."

"Namun, ada hal yang tidak bisa kami setujui dalam kesepakatan tersebut. Biaya transfer masih bisa kami terima, tetapi gaji yang diminta tidak bisa kami wujudkan," kata Mintzlaff menambahkan.

Baca Juga: Blak-blakan, Hariono Sebut Pelatih Persib Bandung Tak Inginkan Dia Lagi

Pihak Haaland kabarnya meminta gaji sebesar 8 juta euro (sekitar Rp 124 miliar) per musimnya.

Leipzig tidak tertarik untuk memenuhi tuntutan gaji yang diajukan oleh agen Haaland.

Kabar tersebut jelas menjadi sebuah dorongan untuk Man United dalam mengejar Haaland.

Permintaan gaji Haaland sepertinya masih terbilang cukup kecil jika dibandingkan beberapa pemain Man United.

Baca Juga: Persib Bandung Akan Pensiunkan Nomor 24 Milik Hariono