Hasil MotoGP Australia 2019 - Sempat Sempurna pada Start ke-400, Valentino Rossi Lalu Terjun Bebas

By Firzie A. Idris - Minggu, 27 Oktober 2019 | 12:17 WIB
Valentino Rossi sempat memimpin MotoGP Australia 2019 pada Minggu (27/10/2019). (MOTOGP)

JUARA.net - Setelah start menjanjikan di MotoGP Australia 2019, Minggu (27/10/2019), Valentino Rossi harus rela finish di papan bawah.

Balapan di Sirkuit Phillip Island ini spesial bagi Valentino Rossi.

MotoGP Australia 2019 menjadi start ke-400 bagi pembalap berusia 40 tahun tersebut.  

Valentino Rossi pun memulai hari Ahad dengan bagus. Pada sesi kualifikasi yang ditunda dari sehari sebelumnya, Rossi menjadi pembalap tercepat di luar front row.

VR46 memulai balapan dari posisi keempat yang menjadi start terbaiknya sejak ia memulai dari posisi kedua pada MotoGP Inggris Raya pada 25 Agustus 2019.

Menit-menit awal MotoGP Australia 2019 juga memihak sang rider.

Baca Juga: UPDATE - Melalui Komentarnya, Max Verstappen Kehilangan Pole Position di F1 Meksiko 2019

VR46 memulai balapan dengan prima. Ia bahkan memulai balapan secara brilian dan langsung leading.

Valentino Rossi sempat memimpin tiga lap sebelum secara tak terduga dilewati oleh Cal Crutchlow (LCR Honda) dan Andrea Iannone (Aprilia).

Pada lap kelima, para kontestan front row yang tersisa setelah Fabio Quartararo crash, Marc Marquez dan Maverick Vinales juga melewatinya.