Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
JUARA.net - Kontingen Indonesia turun pada hari kedua penyelenggaraan Thailand Open 2019, Rabu (31/7/2019).
Sebanyak 17 wakil Merah Putih turun di empat lapangan yang tersedia di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand.
Sebanyak sembilan dari 17 wakil tersebut akhirnya lolos ke babak kedua Thailand Open 2019.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi wakil Indonesia pertama yang mampu meraih kemenangan pada hari ini.
Kemenangan itu didapat Greysia/Apriyani kala melakoni laga Derbi Merah Putih kontra Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.
Baca Juga: Thailand Open 2019 - Langsung Gugur, Ahsan/Hendra Ungkap Kegagalannya
Greysia Polii/Apriyani Rahayu mendapat perlawanan sulit dari kompatriotnya itu sebelum memenangkan laga dengan skor 24-22, 26-24.
Baca Juga: Thailand Open 2019 - Greysia/Apriyani Sanjung Perlawanan Junior Mereka
Setelah itu, sejumlah pemain tunggal Merah Putih mampu memetik kemenangan dalam turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.
Lyanny Alessandra Mainaky, Fitriani, Tommy Sugiarto, dan Shesar Hiren Rhustavito kompak meraih hasil positif dan melaju ke babak kedua.
Sisanya, wakil Indonesia yang lolos ke babak kedua Thailand Open 2019 semuanya datang dari nomor ganda campuran.
Mereka adalah Alfian Eko Prasetya/Marhseilla Gischa Islami, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Baca Juga: 5 Momen Kesalahan Teknis Paling Fatal di WWE, The Undertaker Terbakar Hidup-hidup
Indonesia bakal memiliki 11 wakil kala Thailand Open 2019 menggelar laga babak kedua pada Kamis (1/8/2019).
Selain sembilan wakil yang lolos hari ini, Indonesia juga akan diperkuat oleh dua amunisi yang sudah lebih dulu meloloskan diri kemarin.
Berikut hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia pada babak pertama Thailand Open 2019, Rabu (31/7/2019):