7 Pelatih Asing Monopoli Premier League

By Septian Tambunan - Rabu, 27 April 2016 | 12:49 WIB
Pelatih Chelsea, Jose Mourinho (kiri), dan juru taktik Manchester United, Sir Alex Ferguson, bertegur sapa dalam pertandingan Community Shield di Wembley Stadium, London, Inggris, 5 Agustus 2007. (CARL DE SOUZA/AFP)

 3. Arsene Wenger (Prancis)


Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memegang trofi Premier League dalam parade di the Islington Town Hall, London, Inggris, 12 Mei 2002.(CRAIG PRENTIS/GETTY IMAGES)

Wenger begitu identik dengan Arsenal, bahkan tak jarang dijumpai poster bertuliskan Arsene FC, bukan Arsenal FC.

Melatih Arsenal sejak 1 Oktober 1996 hingga sekarang, Wenger telah mengoleksi tiga gelar Premier League (1998, 2002, 2004).

Pria yang dijuluki Sang Profesor ini menggapai rekor fenomenal ketika mengantarkan The Gunners memenangi Premier League 2004 tanpa terkalahkan. Arsenal meraih 26 kemenangan dan 12 hasil imbang untuk mengemas 90 poin.

Jika ditambahkan dengan dua laga pada 2003 saat menang kontra Southampton dan Sunderland, serta sembilan pertandingan tak terkalahkan pada 2005, Arsenal secara keseluruhan tak pernah takluk dalam 49 pertandingan.

Tim Gudang Peluru baru tersungkur pada pekan ke-10 Premier League musim 2004-2005 saat dibungkam 0-2 oleh Manchester United.