Kalah dari Pasangan Jepang, Nitya/Greysia Gagal ke Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 30 April 2016 | 20:07 WIB
Pasangan ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, saat menjalani pertandingan babak semifinal Kejuaraan Asia melawan wakil Jepang, Naoko Fukuman/Kurumi Yonao, di Wuhan Sports Center, Sabtu (30/4/2016). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, gagal melaju ke final Kejuaraan Asia 2016 yang berlangsung di Wuhan Sports Center, 26 April-1 Mei.

Nitya/Greysia kalah dari wakil Jepang, Naoko Fukuman/Kurumi Yonao, dalam pertarungan babak semifinal, Sabtu (30/4/2016).

Pertandingan selama 161 menit tersebut dimenangi Fukuman/Yonao dengan 13-21, 21-19, 24-22. Hasil ini juga memastikan terjadinya all Japanese final untuk nomor ganda putri.

Sebelumnya, unggulan teratas Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, sudah lebih dulu mengamankan tempat seusai mengatasi Chang Ye-na/Lee So-hee (Korea Selatan), 21-16, 21-19.

Nitya/Greysia membuka gim pertama dengan sangat baik. Mereka langsung unggul 6-2. Keunggulan ini terus dijaga Nitya/Greysia sampai gim pertama tuntas.

Situasi kemudian berubah pada gim kedua. Pada gim ini, Fukuman/Yonao lebih dulu mengambil inisiatif serangan dan sempat unggul 8-6.

Nitya/Greysia kembali mengejar. Setelah imbang dalam kedudukan 9-9, kedua pasangan ini melanjutkan aksi saling kejar poin hingga posisi skor 19-19.

Baca Juga:

Namun, dua poin beruntun yang dimenangi Fukuman/Yonao membuyarkan harapan Nitya/Greysia memenangi laga dalam dua gim langsung.

Memasuki gim penentu, Nitya/Greysia tampil lebih agresif. Meraih lima poin beruntun pada kedudukan 1-1, mereka memegang kendali permainan.

Selepas interval, inkonsistensi performa mulai membayangi Nitya/Greysia.