Arema Menang atas Persiba Berkat Gol Hamka dan Gonzales

By Verdi Hendrawan - Minggu, 1 Mei 2016 | 20:57 WIB
Striker Arema Cronus, Cristian Gonzales (kanan atas), menanduk bola yang menjadi salah satu penyebab lahirnya gol pertama Arema atas Persiba Balikpapan yang dicetak Hamka Hamzah pada menit ke-10 dalam laga Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, Minggu (1/5/2015). (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Arema Cronus mengawali perjalanan mereka di Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 dengan kemenangan 2-0 atas Persiba Balikpapan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (1/5/2016).

Bermain di hadapan Aremania, Arema tampil sedikit lebih mendominasi jalannya laga. Singo Edan dan Persiba bisa saling melakukan jual beli serangan.

Namun, kematangan dan kesolidan dalam bermain yang dimiliki mampu membuat Arema lebih baik dalam memanfaatkan peluang.

Dua dari tiga sepakan tepat sasaran yang dimiliki Arema pada babak pertama berhasil berbuah gol.

Gol pertama berhasil dicetak Arema melalui sepakan Hamka Hamzah. Bek berusia 32 tahun itu sukses memanfaatkan bola muntah hasil tandukan Cristian Gonzales pada menit ke-10.

Sedangkan gol kedua berhasil dicetak Gonzales pada menit ke-34. Striker naturalisasi itu sukses melepaskan tendangan voli dari jarak dekat yang sangat sulit untuk bisa diblok kiper Yoewanto Setya Beny.

Pada babak pertama, Persiba memiliki empat percobaan yang dua di antaranya mengarah tepat ke sasaran. Namun, penyelesaian akhir yang kurang sempurna membuat 45 menit pertama berakhir 2-0 untuk Arema.

Pada babak kedua, Arema kembali tampil sedikit lebih mendominasi. Beberapa peluang emas juga tetap bisa diciptakan oleh kedua tim.

Peluang terbaik dimiliki oleh Persiba melalui tandukan Oktavianus Maniani pada pertengahan babak. Namun, kiper Kurnia Meiga mampu tampil sigap menggagalkan peluang tersebut.

Pada menit ke-79, Arema sempat berhasil memperbesar keunggulan melalui Achmad Alfarizi. Namun, gol tersebut dianulir wasit karena ada pemain Arema lain yang berdiri di posisi off side dan mengganggu pergerakan kiper lawan.

Setelah itu, tidak banyak hal penting yang terjadi pada pertandingan tersebut. Skor 2-0 untuk tim tuan rumah bertahan hingga akhir laga.

Kemenangan 2-0 ini membuat Arema untuk sementara memimpin klasemen TSC 2016 pekan pertama berkat keunggulan produktivitas gol.

Arema Cronus 2-0 Persiba Balikpapan (Hamka Hamzah 10', Cristian Gonzales 36')

Susunan pemain:

AREMA CRONUS: 1-Kurnia Meiga Hermansyah, 16-Goran Ganchev, 23-Hamka Hamzah, 87-Achmad Alfarizi, 22-Srdan Lopicic, 12-Hendro Siswanto, 11-Esteban Vizcarra, 8-Raphael Maitimo, 4-Syaiful Indra Cahya (7-Benny Wayhudi 27'), 10-Cristian Gonzales (9-Gustavo Marulanda 46'), 41-Dendi Santoso (15-Sunarto 43').

Pelatih: Milomir Seslija.

PERSIBA BALIKPAPAN: 23-Yoewanto Setya Beny, 19-Iqbal Samad, 6-Ledi Utomo, 17-Abdul Rahman, 26-Dirkir Glay, 88-Abdul Aziz Akbar (94-Heri Susanto 87'), 89-Oktavianus Maniani, 18-Shohei Matsunaga, 5-Antonio Teles, 77-Rahel Radiansyah (22-Siswanto 66'), 13-Kurniawan Karman (8-Syamsir Alam 66').

Pelatih: Jaino Matos.