Arema Cronus, Tim Khusus Kreator dan Penyumbang Gol di TSC

By Sabtu, 30 Juli 2016 | 14:39 WIB
Striker Arema Cronus, Cristian Gonzales, berupaya membobol gawang Barito Putra yang dikawal Adhitya Harland dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, 26 Juli 2016. (DOK. BOLA/SUCI RAHAYU.)


Bek tengah sekaligus kapten Arema, Hamka Hamzah (tengah) menguasai bola saat timnya menjamu BSU di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, 15 Mei 2016. (SUCI RAHAYU/JUARA.net)

Para pemain di lini tengah juga tak mau kalah. Tercatat sebanyak tujuh gelandang tengah dan gelandang serang Singo Edan telah mengoleksi assist maupun gol.

Beberapa di antaranya bahkan kerap memulai aksi dari bangku cadangan, seperti Antony Putro, Juan Revi, dan Sunarto.

Praktis saat badai cedera menerpa, Arema tak terlalu kesulitan dalam mencari figur-figur produktif di dalam tim.

Baca Juga:

"Semua pemain Arema memiliki tanggung jawab yang sama untuk menunjukkan permainan terbaik. Kalau urusan mencetak gol, itu murni buah dari proses kerja sama tim," ujar Milo, sapaan akrab sang pelatih.

Pelatih asal Bosnia tersebut melanjutkan bahwa dominasi oleh salah satu pemain menurutnya bukanlah hal yang efektif.

"Sepak bola adalah permainan kerja sama tim. Jadi, saya menekankan kepada pemain untuk bermain sederhana dari kaki ke kaki," ujar Milo.

Indahnya Persaingan

Saat beberapa pemain cedera menjelang laga kontra Perseru di pekan ke-11, semisal Hendro Siswanto, Srdjan Lopicic dan Ahmad Nufi andani, Milo tetap berani bereksperimen guna menunjukkan kedalaman skuatnya.