Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tips Fantasy Premier League Pekan Ke-13, Maksimalkan Performa Meningkat

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 26 November 2016 | 14:26 WIB
Gelandang Arsenal, Mesut Oezil, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Swansea City dalam pertandingan Premier League di Emirates Stadium, London, Inggris, 15 Oktober 2016. (MIKE HEWITT/GETTY IMAGES)

 

Berikut ini pemain-pemain yang disarankan untuk dibeli atau dijadikan pemain inti:

Juan Mata (Manchester United - 7,5 juta pounds)


Gelandang Manchester United, Juan Mata, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Manchester City dalam pertandingan ronde keempat Piala Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 26 Oktober 2016.(OLI SCARFF/AFP)

Posisi Juan Mata di dalam skuat Man United semakin menguat. Andai Manajer Jose Mourinho memberikan menit bermain lebih banyak, peluang eks gelandang Chelsea itu menyumbang poin sangat besar.

Bagaimana tidak, dalam dua pertandingan terakhir Man United kontra Arsenal dan Feyenoord, Mata sukses mencetak dua gol.

Hal ini menunjukkan bahwa peran Mata semakin sentral di lini tengah Setan Merah. Kolaborasinya dengan Zlatan Ibrahimovic, Wayne Rooney, Paul Pogba, dan Ander Herrera pun terlihat makin padu.

Dengan hanya dimiliki oleh 3,3 persen dari seluruh penggemar FPL, pembelian Mata ini juga bisa menjadi gebrakan tersendiri untuk mengagetkan dan mengalahkan pesaing.

Matt Phillips (West Bromwich Albion - 5,2 juta pounds)


Pemain West Bromwich Albion, Matt Phillips, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Burnley dalam pertandingan Premier League di The Hawthorns, West Bromwich, Inggris, 21 November 2016.(STU FORSTER/GETTY IMAGES)

Keberadaan Matt Phillips kini mulai dilirik banyak manajer FPL. Hal ini disebabkan raihan total 27 poin dalam dua gameweek terakhir.

Nama Phillips mulai berhasil menyita perhatian setelah sukses mencetak dua gol dan dua assist dalam dua pertandingan terakhir WBA kontra Leicester City (2-1) dan Burnley (4-0).

Lebih dari 60.000 manajer FPL berbondong-bondong memboyong Phillips ke dalam skuat mereka. Apalagi, pemain berusia 25 tahun itu hanya dibanderoli dengan harga 5,2 juta pounds.

Pemicu lain yang membuat manajer FPL ingin memboyong Phillips adalah lawan yang akan dihadapi WBA pada pekan ke-13 adalah Hull City.

Sang lawan yang sempat mengejutkan di awal musim 2016-2017, kini tengah terkapar di peringkat ke-18 atau zona degradasi.

Prediksi yang paling ditunggu semua penggemar FPL pada setiap pekannya tentu soal siapa sosok yang paling layak untuk dijadikan kapten tim.

Siapa yang layak menjadi pentolan untuk mengucurkan keran poin?