Begini Cara Penggemar Memberikan Suara untuk Pemain Starter NBA All-Star Game

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 20 Desember 2016 | 17:24 WIB
Pemain Wilayah Barat dari Oklahoma City Thunder, Kevin Durant, melakukan slam dunk saat menjalani laga NBA All-Star Game 2016 di Air Canada Centre, Toronto, Kanada, 14 Februari. (NBA INDONESIA)

4. Facebook: Kirim post berisi nama lengkap pemain yang dipilih, sertakan juga tagar #NBAVOTE pada akun Facebook pribadi Anda atau cantumkan komentar pada laman posting Facebook teman-teman Anda yang melakukan voting.

Pada masing-masing post, Anda hanya dapat menulis satu nama pemain. Seperti pada Twitter, para penggemar yang menggunakan Facebook juga dapat memilih hingga 10 nama pemain per hari selama periode voting berlangsung.

5. Google Search: Telusuri "NBA Vote All-Star" atau "NBA Vote Nama Tim" (contoh: "NBA Vote Celtics") dan gunakan kartu pilihan masing-masing untuk memilih tim, kemudian pemain.

Seperti pada Twitter dan Facebook, para penggemar yang memakai opsi pemilihan via google search juga dapat memilih hingga 10 nama pemain per hari selama periode voting berlangsung.

Voting akan berakhir pada 16 Januari 2017 pada pukul 11.59 waktu setempat, sedangkan nama-nama pemain starter NBA All-Star Game 2017 akan diumumkan secara langsung tiga hari kemudian dalam program bertajuk TNT NBA Tip-Off pada pukul 19.00 waktu setempat.