Roger Federer Tidak Masalah Jadi Underdog

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 14 Januari 2017 | 18:26 WIB
Petenis Swiss, Roger Federer, saat menjalani sesi latihan turnamen Australia Terbuka di Melbourne Park, Melbourne, Australia, Sabtu (14/1/2017). (PAUL CROCK/AFP PHOTO)

"Ini adalah hasil undian yang bagus karena saya masih bisa main di sini. Saya sangat senang bisa berada di sini, memiliki peluang untuk memenangi pertandingan," kata juara Australia Terbuka empat kali itu.

"Saya pernah melewati satu tahun ketika saya tidak memainkan satu pun laga selama lima set, sepanjang tahun. Kamu bisa berpikir ini bagus untuk kondisi fisikmu, tetapi tidak karena kamu tidak lagi tahu rasanya bermain selama lima set," ucap Federer.

Federer gagal mempertahankan peringkat dunianya setelah mendapat cedera lutut menjelang Prancis Terbuka 2016.

Tak cuma itu, rekor selalu tampil pada turnamen Grand Slam yang dicatatnya sejak Australia Terbuka 2000 juga terputus di angka 65.

Akibat cedera tersebut, Federer terpaksa menyudahi musim kompetisinya lebih cepat.