Striker Baru Semen Padang Adalah Pemain Produktif Kedua PS TNI Musim 2016

By Minggu, 15 Januari 2017 | 20:01 WIB
Striker Tambun Naibaho saat masih membela PS TNI pada TSC 2016. Tambun musim 2017 bakal jadi bagian Semen Padang. (ABDI PANJAITAN/JUARA.NET)

Melalui situs resmi Semen Padang FC, mereka membeberkan perekrutan terbarunya musim ini. Berkompetisi di Indonesia Super League (ISL), tim berjulukan Kabau Sirah ini mendatangkan striker asal Medan, yang sebelumnya membela PS TNI, Tambun Naibaho.

 

Di TSC 201, Tambun Naibaho memperkuat PS TNI. Striker berusia 26 tahun ini mengakui kalau dia akan jadi bagian Semen Padang musim 2017.

Bahkan, dia sudah berada di Kota Padang pada akhir pekan ini. Bersama Tambun, Semen Padang FC juga menampung sembilan pemain yang akan menjalani trial.

”Beberapa waktu lalu, coach Nilmaizar menghubungi saya. Akhirnya, saya siap dan sudah ada di Padang saat ini,” kata Tambun kepada JUARA.

Baca juga:

”Dari kecil, Semen Padang salah satu klub favorit saya. Saya cukup senang bisa membela tim ini. Apalagi, mereka main di level ISL, yang akan bersaing dengan pemain-pemain terbaik lainnya,” tuturnya.

Kiprah Tambun Naibaho di TSC 2016 bersama PS TNI tidak terlalu buruk. Bersama tim yang tidak diperkuat pemain asing itu, dia mencetak lima gol.

Tercatat, dia jadi pemain produktif kedua setelah Aldino Herdianto, yang juga meninggalkan PS TNI dan gabung Mitra Kukar.

Tambun juga dipastikan menjadi pemain keempat PS TNI yang pindah ke klub lain. Sebelumnya ada Wiganda Pradika, Aldino Herdianto dan Syaiful Ramadan ke Mitra Kukar.