Inilah Deretan Pelatih Indonesia dari Masa ke Masa

By Kamis, 19 Januari 2017 | 11:31 WIB
Pemandangan aerial Stadion Gelora Bung Karno menjelang laga final Leg II Piala AFF Suzuki Cup antara Indonesia vs Malaysia, (29/12/2010) (DOK. BOLA)

19. Trio Basiska

(Muhammad Basri, Is wadi Idris, dan Ab dul Kadir/1989) Trio Basiska disatukan tahun 1989 untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 1990. Banyaknya komando dari bangku cadangan membuat para pemain kebingungan.

Tengok saja pertandingan uji coba ke Jerman Barat dan Belanda. Gawang timnas kebobolan 23 gol dan hanya memasukkan lima gol.

Ajang Internasional

  • Kualifikasi Piala Dunia 1990
  • Perunggu SEA Games 1989


Anatoli Polosin, pelatih timnas Indonesia era 1987-91.(DOK. BOLA)

20. Anatoli Fyodorovich Polosin (Rusia/1990-1992 & 1994)

Pelatih asal Rusia ini disambut dengan nada pesimisme. Metode kepelatihannya yang superkeras juga sempat menjadi perdebatan. Keraguan tersebut akhirnya terbayar dengan hasil manis.

Polosin mampu melahirkan pemain yang mampu berlari sepanjang 4 kilometer dalam waktu 15 menit dan membuat VO2max pemain Indonesia seperti pemain Eropa. Timnas Indonesia yang bergaya Eropa Timur itu meraih emas SEAG 1991 di Manila.

Ajang Internasional

  • Peringkat Ketiga Indonesia Independence Cup 1990
  • Emas SEA Games 1991
  • Kualifikasi Piala Asia 1992
  • Piala Kemerdekaan 1994

21. Ivan Toplak (Yugoslavia/1992-1993)

Ivan Toplak asal Yugoslavia punya tugas memimpin Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 1994. Hasilnya gagal total. Target emas SEA Games 1993 di Singapura juga meleset. Garuda hanya menempati posisi keempat.

Ajang Internasional

  • Kualifikasi Piala Dunia 1994
  • Peringkat Keempat SEA Games 1993

22. Romano Matte (Italia/1995)

Pada 20 Januari 1995, Romano Matte resmi melatih timnas setelah hampir dua tahun berkutat dengan Primavera. Di SEA Games 1995, Garuda mencetak skor terbesar sepanjang sejarah kala itu, yakni 10-0 versus Kamboja. Namun, Indonesia gagal lolos dari fase grup.

Ajang Internasional

  • Fase Grup SEA Games 1995