Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pochettino Memandang Target Musim Panas

By Jumat, 3 Februari 2017 | 17:50 WIB
Pelatih Tottenham, Mauricio Pochettino memberikan gestur saat laga Premier League versus Manchester United di Old Trafford, Manchester Inggris, 11 Desember 2016. (RICHARD HEATHCOTE/GETTY IMAGES)

Pada bursa transfer Januari lalu, Tottenham Hotspur hanya melakukan satu aktivitas: melepas gelandang berusia 24 tahun, Tom Carroll, ke Swansea City dengan harga hampir 4,5 juta pounds. Spurs sangat tenang selama bursa transfer musim dingin.

Penulis: Dian Savitri

Menurut The Daily Mail, Mauricio Pochettino, Manajer Spurs, memang menghindari untuk membeli pemain pada bursa yang pendek tetapi padat itu.

Pochettino malah sudah melakukan diskusi tentang rencana transfer yang akan dilakukan Spurs pada musim panas mendatang.

Pemain dengan posisi striker menjadi prioritas. Selama Januari lalu, sempat timbul berita bahwa Pochettino menawar striker Southampton, Jay Rodriguez.

Rencananya, Spurs akan melakukan pembelian pada hari akhir transfer. Namun, rencana itu pun hanya menjadi berita.

Rodriguez bukan pemain yang asing buat Pochettino. Keduanya berada pada satu klub, Southampton, pada musim 2013-2014, di mana Pochettino menjadi manajer. Seusai musim itu, Pochettino pindah ke Spurs.

Nama Rodriguez mengemuka karena striker yang dibeli pada musim panas lalu, Vincent Janssen, belum juga bisa menyatu dengan Premier League.

Memang tidak diketahui siapa saja pemain yang masuk dalam wish list Pochettino untuk diwujudkan pada musim panas mendatang.

Posisi striker dan bek, terutama bek sayap, diprediksi ada di posisi paling atas. Untuk penyerang, Rodriguez menjadi incaran utama, seperti telah dipaparkan.