Angga/Ricky Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Jepang

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 17 Februari 2017 | 14:52 WIB
Pasangan ganda putra Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi melakukan tos setelah memenangi pertandingan melawan Dinuka Karunaratna/ Niluka Karunaratne (Sri Lanka) pada babak penyisihan Grup B Kejuaraan Asia Beregu 2017 di Nguyen Du Cultural Sport Club, Ho Chi Minh City, Vietnam, Rabu (15/2/2017). Angga/Ricky menang 21-6, 21-13. (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda putra Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi membawa Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Jepang pada laga perempat final Kejuaraan Asia Beregu 2017.

Angga/Ricky mengamankan poin pertama setelah mengalahkan wakil Negeri Sakura, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, 22-20, 12-21, 21-14, di Nguyen Du Cultural Sport Club, Ho Chi Minh City, Vietnam, Jumat (17/2/2017).

Saat ini, pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Hanna Ramadini, tengah berjuang menambah keunggulan. Hanna bertanding melawan Sayaka Sato.

Selain Angga/Ricky dan Hanna, Indonesia juga mempercayakan Muhammad Bayu Pangisthu (tunggal putra), Anggia Shitta Awanda/Tiara Rosalia Nuraidah (ganda putri), dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran).

Berikut susunan pemain Indonesia vs Jepang.

MD: Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 22-20, 12-21, 21-14

WS: Hanna Ramadini vs Sayaka Sato

MS: Muhammad Bayu Pangisthu vs Kenta Nishimoto

WD: Anggia Shitta Awanda/Tiara Rosalia Nuraidah vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi

XD: Edi Subaktiar/Annisa Saufika vs Arisa Higashino/Yuta Watanabe