Chang Ye-na/Lee Soo-hee Bawa Pulang Gelar All England

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 12 Maret 2017 | 23:17 WIB
Pasangan ganda putri Korea Selatan, Chang Ye-na (kiri)/Lee So-hee, berpose setelah mengalahkan pasangan China, Tang Yuanting/Yu Yang, pada babak penyisihan grup Olimpiade Rio 2016 di Riocentro Pavilion 4, Rio de Janeiro, Sabtu (13/8/2016). (PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET)

Pasangan ganda putri Chang Ye-na/Lee So-hee mewakili Korea Selatan meraih gelar juara pada turnamen All England 2017 di Barclaycard Arena, Birmingham, Minggu (12/3/2017).

Chang/Lee meraih gelar All England untuk yang kali pertama setelah menaklukkan pasangan nomor dua dunia asal Denmark, Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen.

Dalam laga yang berlangsung selama 47 menit tersebut, Chang/Lee menang dengan 21-18, 21-13.

Juhl/Pedersen sempat mengawali gim pertama dengan baik dengan unggul 3-0. Namun, setelah itu keadaan berubah. Chang/Lee perlahan memperbaiki performa dan akhirnya berbalik unggul 4-3.

Pasca-interval, Chang/Lee masih unggul. Akan tetapi, Juhl/Pedersen tetap berjuang keras dan bahkan memimpin menjelang berakhirnya gim pertama.

Meski demikian, pasangan Korea Selatan tetap tenang. Chang/Lee berhasil mengatasi tekanan hingga sukses menyudahi gim pertama dengan kemenangan.

Pada gim kedua, Chang/Lee meraih kemenangan dengan relatif mudah. Sejak awal hingga akhir, perolehan angka mereka selalu lebih baik dibanding Juhl/Pedersen.

Dengan kemenangan ini, Chang/Lee tercatat sudah menang tiga kali atas Juhl/Pedersen dari empat kali pertemuan.

Chang/Lee berpartisipasi pada All England 2017 sebagai unggulan keempat. Ia mengawali turnamen dengan mengalahkan pasangan Jerman, Johanna Goliszewski/Lara Kaepplein (21-11, 21-5).

Pada babak kedua, Chang/Lee menyingkirkan pasangan asal Taiwan, Xiao Min Lin/Wu Fang Chien, dengan skor 21-10, 21-9.

Kiprah Chang/Lee kemudian berlanjut ke babak perempat final. Pada sesi ini, mereka menang 21-17, 21-8 atas pasangan China, Luo Ying/Luo Yu.

Tiket ke final didapat Chang/Lee usai menundukkan pasangan China, Bao Yixin/Yu Xiaohan, dengan 21-18, 21-18.

Chang/Lee merupakan pasangan ganda putri pertama Korea Selatan yang bisa menjuarai All England sejak Lee Hyo-Jung/Lee Kyung-won melakukannya pada 2008.