Kalahkan Samator, Pertamina Tembus ke Final Proliga 2017

By Delia Mustikasari - Jumat, 14 April 2017 | 17:52 WIB
Pemain tim Jakarta Pertamina Energi, Gunawan Saputra (jersey merah) melakukan smes ke arah Surabaya Bhayangkara Samator pada hari pertama final four Seri II di GOR C-Tra Arena, Bandung, Jumat (14/4/2017). (PP PBVSI)

"Kami juga tidak sempat beradaptasi dengan lapangan di sini. Yang terpenting, tiket final sudah didapat. Kami akan mempersiapkan diri 100 persen," ujar Putut.

Kekalahan dari Pertamina semakin memperkecil peluang Samator untuk melaju ke babak final. Pada final four di Solo, tim yang bermarkas di Driyorejo, Gresik ini menelan dua kekalahan dari Palembang Bank SumselBabel dan Pertamina.

"Pertamina luar biasa. Mereka bermain sungguh-sungguh karena butuh satu kemenangan untuk melaju ke final. Peluang kami sebenarnya fifty-fifty, tetapi Pertamina tidak tegang saat bermain tadi sehingga serangan balik kami gagal," ucap pelatih Samator, Ibarsyah Djanu Tjahyono.

"Lima kali received kami gagal sehingga membuat pemain drop dan goyah. Untuk peluang ke final, kami berharap mukjizat," aku Ibarsjah.

Jika Bank Sumsel menang atas Jakarta BNI Taplus 3-0, Samator dipastikan gagal ke final. Hingga berita ini diturunkan BNI dan Bank Sumsel sedang menjalani pertandingan.