Persis Solo Kembali Dikecewakan Wasit Pada Laga di Bantul

By Minggu, 7 Mei 2017 | 22:40 WIB
Pelatih Persis Solo, Widiyantoro meneriaki wasit saat salah satu pemainnya, Bakori Andreas terjatuh karena dilanggar pemain tuan rumah Persiba pada laga Grup 4 Liga 2 musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (7/5/2017). (GONANG SUSATYO/JUARA.NET)


Pemain Persis Solo, Akbar Riansyah (kiri) dihadang pilar Persiba, Satria Nova pada laga Grup 4 Liga 2 musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (7/5/2017).(GONANG SUSATYO/JUARA.NET)

“Kami kalah segala-galanya. Persis tidak hanya unggul kualitas tetapi juga pengalaman dan materi pemain. Mendapatkan satu poin ini sudah bagus bagi kami,” kata Purwanto, pelatih Persiba.

Persis memang memperlihatkan dominasinya. Penguasaan bola mereka lebih baik ketimbang Persiba. Namun hanya satu gol yang tercipta melalui Dedi Cahyono di menit ke-15.

Keunggulan itu pun tak bertahan lama. Persiba mampu menyamakan skor sebelum akhir babak pertama. Gol tuan rumah dihasilkan Bustomi pada menit ke-42.