Las Palmas Vs Barcelona: Telak lagi dari Tamu

By Minggu, 14 Mei 2017 | 13:01 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Real Madrid dalam laga di Santiago Bernabeu, Minggu (23/4/2017) (DAVID RAMOS/GETTY IMAGES)

Sembilan dari 10 kemenangan yang dicatat Las Palmas pada 2016/17 terjadi di stadion itu. Di rumahnya, Amarillos bisa menekuk klub seperti Valencia, Bilbao, dan Villarreal. Namun, di dua jamuan terakhir, Las Palmas bermain imbang dengan Alaves dan kalah 0-5 di tangan Atletico. Sebelum melakoni pekan ke-37, Las Palmas hanya mampu meraih satu poin dari lima pertandingan terakhir mereka.

Sikap Tepat

Tak berlebihan bila Barcelona diperkirakan akan mencatat kemenangan dengan skor besar lagi di Gran Canaria. Kewajiban meraih poin penuh, untuk memelihara peluang juara yang sebenarnya kecil, akan dijawab tuntas oleh Barca. Paling tidak, penyerangpenyerang tajam klub Catalonia akan menjadikan laga ini sarana mengisi pundi-pundi gol mereka. Terutama Lionel Messi, yang berkesempatan menjadi pemain tersubur di La Liga musim ini.

Perihal pelatih, Luis Enrique juga akan meninggalkan Barcelona pada akhir musim. Namun, mereka tidak akan segoyah Las Palmas karena Enrique sudah mengumumkannya jauh-jauh hari.

Walau menatap kehilangan gelar La Liga, Barca akan melewati pertandingan di Gran Canaria dengan sikap yang tepat. Lionel Messi cs. akan pulang dengan tiga angka yang dibutuhkan sambil berharap Madrid, yang memiliki poin sama dengan satu laga lebih banyak, terpeleset.

Kemenangan di el clasico yang diikuti tiga kemenangan besar lainnya (dengan total memasukkan 14 gol dan hanya kebobolan dua gol) menunjukkan Barca takkan melewatkan peluang sekecil apa pun untuk menjadi juara. Dari kecenderungan itu, nantikan skor besar di Gran Canaria.

PRAKIRAAN FORMASI

Las Palmas (4-3-3): 13-Javi Varas, 2-Simon, 3-Lemos, 17-Bigas, 23-D. Castell Ano, 15-Mesa, 6-Montoro, 21-Viera, 19-M. Garcia, 29-Exposito, 11-Momo, Pelatih: Quique Setien, Cadangan: 1-Lizoain, 5-D. Garcia, 22-Lopes, 14- Hernan, 18-J. Castellano, 20-Halilovic, 7-Boateng

Barcelona (4-3-3): 1-Ter Stegen, 20-Sergi Roberto, 3-Pique, 23-Umtiti, 19-Digne, 4-Rakitic, 5-Busquets, 8-Iniesta, 10-Messi, 9-Suarez, 11-Neymar, Pelatih: Luis Enrique, Cadangan: 13-Cillessen, 18-Alba, 14-Mascherano, 6-Denis Suarez, 7-Arda Turan, 21-Andre Gomes, 17-Alcacer.

PREDIKSI: BOLA: 40-60