Pochettino: Tottenham Sempurna

By Lariza Oky Adisty - Senin, 15 Mei 2017 | 10:58 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, bereaksi usai laga kontra Manchester United pada lanjutan Liga Inggris di Stadion White Hart Lane, London, Minggu (14/5/2017). (BEN STANSALL/IKIMAGES/AFP)

Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, menilai timnya tampil sempurna saat mengahkan Manchester United 2-1 dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion White Hart Lane, Minggu (15/5/2017).

Spurs menang berkat gol dari Victor Wanyama (6') dan Harry Kane (48'), sementara Man United hanya membalas lewat Wayne Rooney pada menit ke-71.

Hasil tersebut menjadi kemenangan terakhir Spurs di White Hart Lane karena mereka akan pindah kandang pada musim depan.

"Permainan Spurs sempurna dan saya berbahagia melihat para suporter merayakan kemenangan ini. Mereka layak menyaksikan kami menang," kata Pochettino.

Baca Juga:

Keunggulan Tottenham dalam laga ini bisa dilihat dari statistik pertandingan. Kane dkk menguasai 60,2 permainan dan melepaskan tujuh tembakan jitu dari 14 usaha.

Bandingan dengan Man United yang cuma punya dua tendangan ke arah gawang dari delapan percobaan sepanjang pertandingan.

Pochettino pun meminta para pemainnya mempertahankan permainan sama di dua pekan terakhir Premier League.

The Lilywhites, julukan Spurs, akan berhadapan dengan Leicester pada Kamis (18/5/2017) dan Hull City, Minggu (21/5/2017).

"Kami mengendalikan permainan dan tampil lebih baik. Sekarang kami harus fokus di dua laga tersisa. Saya senang kami bisa menduduki peringkat kedua dan tidak terkalahkan di kandang, jadi ada banyak hal yang layak dirayakan," tutur pelatih asal Argentina tersebut.