Ronaldo: Satu Laga Lagi, Real Madrid!

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 18 Mei 2017 | 07:15 WIB
Selebrasi Cristiano Ronaldo setelah mencetak gol untuk Real Madrid pada lanjutan Liga Spanyol di Estadio de Balaidis, Vigo, Rabu (18/5/2017). (MIGUEL RIOPA/AFP)

Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, meminta timnya mengerahkan upaya maksimal saat menghadapi Malaga pada pekan terakhir Liga Spanyol, Minggu (21/5/2017) untuk memastikan titel domestik pada musimc 2016-2017.

El Real menyalip Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol setelah menang 4-1 kontra Celta Vigo di Estadio de Balaidos, Vigo, Spanyol, Rabu (17/5/2017) waktu setempat.

Ronaldo menyumbang dua gol dalam laga itu, dilengkapi tambahan masing-masing satu gol oleh Karim Benzema dan Toni Kroos.

Hasil tersebut membawa mereka naik ke posisi teratas klasemen dengan 90 poin, alias unggul tiga poin dari musuh bebuyutan mereka tersebut.

Baca Juga:

Ronaldo dkk hanya butuh hasil seri melawan Malaga untuk mengunci gelar.

"Masih ada satu pertandingan lagi dan Real Madrid harus terus berusaha. Laga kontra Celta Vigo menunjukkan kalau kami percaya diri. Malaga memang tim kuat, tetapi kami harus yakin bisa menang. Kemenangan selalu jadi target Real Madrid," tutur Ronaldo.

Laga kontra Celta Vigo juga punya arti istimewa untuk Ronaldo. Dia kini menjadi pencetak gol tersubur di antara para pemain di lima liga besar Eropa.

Golnya ke gawang Celta pada menit ke-10 menggenapkan tabungan golnya menjadi 367 gol.

Dari delapan laga terakhir Madrid, Ronaldo sudah mencetak 13 gol.

Menurut Ronaldo, produktivitasnya tidak lepas dari bantuan sang pelatih, Zinedine Zidane.

"Zidane bekerja sangat baik tahun ini. Real Madrid punya skuat yang bagus dengan gabungan pemain muda dan pilar berpengalaman. Saya juga mendapat waktu istirahat lebih banyak sehingga lebih fit di akhir musim," tuturnya.