Tekuk Irak, Iran Juara AFC U-20 Futsal Championship Edisi Perdana

By Segaf Abdullah - Jumat, 26 Mei 2017 | 21:53 WIB
Aksi pemain Iran (kostum merah) pada laga final AFC U-20 Futsal Championship 2017 di Bangkok Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (26/5/2017). Iran menang dengan skor 2-0 atas Irak. (DOK. THE-AFC.COM)

Timnas futsal U-20 Iran sukses menjuarai edisi perdana AFC U-20 Futsal Championship 2017. Pada partai puncak, skuat asuhan Ali Arani tersebut mengalahkan Irak dengan skor 2-0 di Bangkok Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (26/5/2017).

Sejak menit pertama, Iran mendominasi jalannya laga. Pada menit keenam, jagoan futsal Asia tersebut sudah unggul 1-0 lewat sumbangan Sahand Rezapour.

Irak mencoba membalas. Namun, pertahanan Iran tampil ciamik sepanjang pertandingan. Tercatat, hanya satu peluang signifikan diciptakan Irak pada babak ini. Tetapi, masih digagalkan kiper lawan.

Irak justru kembali kebobolan. Iran mampu menggandakan keunggulan lewat gol bunuh diri Zaid Ali. Operan sang pemain gagal diantisipasi oleh kiper Ali Hameed.

Baca Juga:

Memasuki paruh kedua, Irak tetap kesulitan menembus pertahanan rapat Iran. Strategi power play yang diterapkan pelatih Ali Talib Muhammed pun gagal membuahkan hasil.

Alhasil, hingga wasit meniupkan peluit akhir, Iran mampu mempertahankan keunggulan 2-0 atas Irak.

Dengan kemenangan ini, Iran U-20 mengikuti jejak tim futsal senior Iran yang merengkuh gelar juara Piala Asia futsal edisi pertama pada 1999.

Dari 14 edisi yang sudah terselenggara, Iran menjuarai 11 di antaranya. Sementara Jepang menjadi kampiun di sisa tiga edisi.

Indonesia sendiri tumbang di turnamen ini pada babak perempat final saat menyerah 2-4 kontra Thailand, sang tuan rumah.