Keramahan Cristiano Ronaldo kepada Penyusup Cilik

By Ade Jayadireja - Sabtu, 10 Juni 2017 | 20:35 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, menyambut fan cilik dalam pertandingan Kualfikasi Piala Dunia 2018 kontra Latvia di Stadion Skonto, Jumat (9/6/2017). (JANEK SKARZYNSKI / AFP)

Pemandangan menarik terlihat saat timnas Portugal melawat ke kandang Latvia dalam lanjutan Kualfikasi Piala Dunia 2018, Jumat (9/6/2017). Megabintang tim tamu, Cristiano Ronaldo (32), memberi sambutan ramah kepada penyusup cilik.

Cristiano Ronaldo menjadi aktor di balik kemenangan 3-0 Portugal atas Latvia di Stadion Skonto. Superstar Real Madrid itu menyumbangkan dua gol dan satu assist.

Bukan cuma ketajaman yang dipertontonkan Ronaldo di atas lapangan, tetapi juga sikap ramahnya kepada fan.

Tiga menit sebelum pertandingan selesai, tiba-tiba Ronaldo didatangi oleh seorang anak lelaki di tengah arena pertandingan. CR7 kemudian dipeluk.

Alih-alih merasa terganggu, Ronaldo justru membalas pelukan sang penyusup kecil. Keduanya bahkan sempat melakukan selfie alias swafoto bersama.

Kebersamaan mereka tak berlangsung lama. Si bocah langsung digiring ke luar oleh petugas lapangan.

Baca juga:

Ronaldo memang dikenal ramah kepada suporter. Bukan kali ini saja ia disambangi oleh seorang penyusup.

Hal serupa pernah terjadi ketika Portugal bersua Austria pada penyisihan grup Piala Eropa 2016.

Kala itu, Ronaldo melayani ajakan berfoto bersama oleh seorang penggemar yang nekat turun ke lapangan Stadion Parc des Princes.