Lerby Eliandry, Kuat Duel Udara

By Kamis, 15 Juni 2017 | 15:03 WIB
Selebrasi striker Pusamania Borneo FC, Lerby Eliandry seusai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang pada uji coba di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (19/2/2017) malam. (TWITTER PUSAMANIA BORNEO FC)

Tubuh jangkung 180 cm membuatnya makin mudah memanfaatkan peluang dari duel udara. Tak hanya itu, Lerby merupakan tipe striker target man. Ia mampu menempatkan diri dengan baik di dalam kotak penalti.

Selain itu, dengan tubuh besar ia pun bisa melindungi bola dan menjadi tembok untuk rekan-rekannya yang membutuhkan umpan satu-dua. Dua dari tujuh golnya dibuat karena berhasil lolos dari pengawalan pemain belakang lawan di dalam kotak penalti.

Bisakah Lerby menerima tongkat estafet sebagai penyerang lokal yang berjaya di liga sendiri? Kompetisi tahun ini bisa menjadi awal yang baik buat Lerby membuktikan kualitasnya.

Pasalnya, pada beberapa musim sebelumnya, ia belum menunjukkan penampilan terbaik. Ketika bersama Putra Samarinda sejak 2013, yang kemudian berganti nama menjadi Bali United pada 2014, koleksi gol Lerby terbilang minim, yaitu delapan gol.

Proses gol Lerby di Liga 1:

PS TNI vs Borneo FC 2-2 (17/4/2017)

Satu gol sundulan memanfaatkan umpan dari sisi kanan.

Borneo FC vs Persegres 3-0 (29/4/2017)

Satu gol sundulan memanfaatkan umpan dari sisi kanan.

Borneo FC vs Semen Padang 1-0 (8/5/2017)