10 Transfer Termahal Bundesliga dan Penegasan Dominasi FC Bayern

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 16 Juni 2017 | 18:34 WIB
Gelandang Corentin Tolisso (kiri) saat menandatangani kontrak dengan FC Bayern Muenchen. (DOK TWITTER CORENTIN TOLISSO)

3. Mario Goetze


Gelandang Bayern Muenchen, Mario Goetze, saat merayakan keberhasilan tim meraih gelar juara Bundesliga 2015-2016 usai menghadapi Hannover di Allianz Arena, Muenchen, Jerman, pada 14 Mei 2016.(DANIEL KOPATSCH/GETTY IMAGES)

Dibeli FC Bayern dari sang rival, Borussia Dortmund, pada 2013. Harga Goetze ketika itu mencapai 38 juta euro. Selain mahal, kepindahan Goetze juga kontroversial.

Suporter Dortmund menganggapnya pengkhianat karena pindah ke klub rival.

Nyatanya, kiprah Goetze di Bayern juga tidak bagus-bagus amat. Selain dirundung cedera, Goetze juga gagal menembus tim utama tim asal Bavaria tersebut.

Tengok saja 2015-2016 yang menjadi musim terakhirnya di Bayern. Sang gelandang serang cuma menjalani 1.219 menit di lapangan yang dihiasi enam gol dan empat assist.

Hingga akhirnya, Goetze dipulangkan ke Dortmund pada musim panas 2016.