Cerita Yolla Yuliana Saat Bermain di Film Garapan Hanung Bramantyo

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 6 Juli 2017 | 20:15 WIB
Pemain tim voli putri Indonesia, Yolla Yuliana, berpose di area Padepokan Voli, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (5/7/2017). (RODERICK ADRIAN MOZES/KOMPAS.COM)

Atlet bola voli putri nasional, Yolla Yuliana, termasuk salah satu pemain yang dikenal memiliki penampilan menarik. Tak heran, ia sampai diajak untuk menjadi cameo dalam sebuah film Indonesia.

Film itu berjudul "Seteru" yang merupakan garapan sutradara ternama Indonesia, Hanung Bramantyo, dan telah dirilis pada April lalu.

"Sebelum PON 2016, saya diminta bantuan untuk bermain di film produksinya Mas Hanung. Syutingnya cuma seminggu yakni di Yogyakarta dan Bandung," ujar Yolla saat ditemui JUARA di Padepokan Voli, Sentul, Kabupaten Bogor, Rabu (5/7/2017).

"Jujur aja, buat saya berakting itu enggak gampang. Untuk berdialog tuh rasanya sulit banget. Saya sampai harus beberapa kali di-cut. Untungnya Mas Hanung terus menyemangati," tutur Yolla seraya tertawa.

Seteru adalah film yang menceritakan tentang tawuran antara SMA Kesatuan Bangsa dan SMA Budi Pekerti di Kota Yogyakarta.

Baca juga:

Dalam film itu, Yolla berperan sebagai alumni SMA Kesatuan Bangsa yang didominasi oleh siswa kalangan menengah ke atas.

Yolla kemudian diminta untuk meredam perseteruan mantan sekolahnya dengan SMA Budi Pekerti yang terdiri dari anak-anak kalangan menengah ke bawah.

"Saat main film, saya bertemu dengan banyak orang. Senanglah pokoknya. Pergaulan jadi lebih luas," ucap Yolla.

Bagi Yolla, dunia akting merupakan hal yang baru. Ia harus berusaha keras untuk mengatasi rasa grogi dan kikuk saat tampil di depan kamera.