Jonatan Lolos ke Babak Kedua Denmark Terbuka dalam 27 Menit

By Delia Mustikasari - Rabu, 18 Oktober 2017 | 15:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mengembalikan kok ke arah Hu Yun (Hong Kong) pada babak pertama Denmark Terbuka yang berlangsung di Odense Sports Park, Rabu (18/10/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke babak kedua Denmark Terbuka yang digelar pada 17-22 Oktober.

Jonatan meraih tiket babak kedua seusai menaklukkan Hu Yun (Hong Kong) dengan 21-8, 21-11, dalam laga babak pertama selama 27 menit di Odense Sports Park, Rabu (18/10/2017).

Jonatan mengawali laga dengan baik setelah unggul dengan 5-2. Dia membuka jarak pada interval 11-6.

Hu berusaha mengejar ketinggalan. Namun, Jonatan yang sudah memegang kendali permainan berhasil menyetuh angka 21 lebih dulu.

Situasi berbalik pada gim kedua. Jonatan tertinggal cukup jauh di 0-8 di awal. Hu menjauh dengan 9-1.

Jonatan tertinggal 0-4. Dia mendekat dengan 7-10 dan berbalik memimpin pada interval 11-10.

Setelah jeda interval, Jonatan menjauh 14-10 setelah mencetak dua poin beruntun.

Baca juga:

Jonatan berhasil memperbaiki performa. Dia tidak memberi kesempatan bagi Hu untuk mengembangkan permainan.

Hu Yun berusaha mendekat, namun Jonatan bermain semakin agresif dan kembali membuka jarak 17-11.