Garuda Bandung Menang, Laga Ketiga Play-off IBL 2017-18 Divisi Merah Dipastikan Terjadi

By Doddy Wiratama - Sabtu, 3 Maret 2018 | 22:02 WIB
Pemain muda Garuda Bandung, Hans Abraham (kanan) dan pemain BSB Hangtuah, Abraham Wenas (kanan). (instagram.com/iblindonesia)

Intensitas duel sengit antara Garuda dan BSB Hantuah berlanjut hingga mendekati akhir laga. Dengan sisa waktu bermain 24 detik, BSB Hangtuah yang tertinggal 69-71 memiliki kesempatan untuk menyamakan skor.

(Baca Juga : IBL 2017/2018 - Kesabaran Hang Tuah Berbuah Kemenangan)

Saat itu, Garuda yang mencoba memanfaatkan ball posession terakhir justru membuat turnover sehingga membuat bola berpindah ke tangan BSB Hangtuah.

Nahshon George pun berusaha memaksakan laga agar berlangsung ke babak over time, tetapi usahanya gagal setelah Surliyadin sukses mencuri bola.

Surliyadin kemudian menambah poin bagi Garuda setelah lay-up yang dilepasnya masuk ke dalam keranjang BSB Hangtuah. Melalui aksi individual Surliyadin itu, laga pun berakhir dengan skor 73-69 untuk kemenangan Garuda.

Dengan kemenangan ini, Garuda sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan memaksa laga perempat final fase play-off Divisi Merah IBL Pertalite 2017-2018 berlanjut ke gim ketiga yang akan dimainkan pada Senin (5/3/2018).