Inilah Manfaat Olahraga Skipping Setiap Hari

By Bobo ID - Jumat, 11 Mei 2018 | 13:42 WIB
Manfaat bermain Skipping (Creative Commons)

PestaAsia.com – Skipping adalah salah satu jenis olahraga yang mudah dilakukan kapan saja dan di mana saja.

Skipping atau sering disebut juga dengan olahraga lompat tali dapat kita lakukan dengan batuan tali yang digerakkan berputar menggunakan kedua tangan kita.

Tidak hanya menyenangkan, olahraga ini juga memberikan manfaat bagi tubuh kita.

Apa saja manfaatnya? Yuk, kita cari tahu!

Cara Melakukan Skipping yang Benar

Mungkin teman-teman pernah melakukan olahraga ini, tapi tidak banyak yang tahu bagaimana cara yang benar memainkannya.

Cara melakukan skipping yang benar adalah :

Mulailah dengan berdiri tegak dengan posisi tegap sambil kedua tangan memegang ujung tali.

Posisikan tali tadi di belakang tubuh kita. Posisi ini disebut dengan posisi awalan.

Lempar dan ayunkan tali ke depan, dan melompatlah. Tali yang terayun menjadi rintangan bagi kaki kita melompat