Turun Hujan, Pilih Lanjut Berenang atau Berhenti? Ini Penjelasannya

By Bobo ID - Kamis, 31 Mei 2018 | 16:09 WIB
Kita disarankan untuk berhenti berenang saat turun hujan. (Creative Commons)

Saat kita berenang, tubuh kita akan mendingin dan suhu tubuh akan turun menjadi sekitar 30 sampai 37 derajat Celcius.

Saat hujan turun, suhu lingkungan akan mendingin.

Hal ni menyebabkan tubuh kita ikut mendingin dan suhu tubuh akan turun lagi menjadi sekitar 27 sampai 29 derajat Celcius.

Kalau suhu tubuh sudah mencapai di bawah 30 derajat Celcius, wah, bisa bahaya, teman-teman!

Karena itulah kita sebaiknya berhenti berenang kalau sudah mulai gerimis agar kesehatan tubuh kita tetap terjaga.