Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam lima hari terakhir, tim nasional bola basket putra Indonesia telah melakoni lima laga berturut-turut dalam ajang Pra-kualifikasi FIBA Asia Cup 2021, 26-30 Juni 2018.
Ajang yang digelar sebagai tahap awal seleksi peserta FIBA Asia Cup 2021 ini digelar di Stadium 29, Nonthaburi, Thailand, dan diikuti oleh enam tim asal Asia Tenggara.
Indonesia pun sukses tampil sebagai pemuncak klasemen akhir ajang tersebut setelah berhasil menyapu bersih lima laga yang mereka jalani dengan kemenangan.
Perjuangan anak asuh Fictor Gideon Roring ini dimulai pada Selasa (26/6/2018) dengan menghadapi perlawanan sengit Malaysia.
Indonesia pun harus berjuang ekstra keras sebelum akhirnya menang tipis dengan skor 66-64.
Setelah menjalani laga alot, Xaverius Prawiro dkk dapat dikatakan menjalani partai mudah pada dua laga berikutnya kala berhadapan dengan Brunei Darussalam dan Kamboja.
Usai meraih kemenangan besar pada dua laga itu, Indonesia kembali harus berjuang keras saat meladeni perlawanan wakil tuan rumah, Thailand.
Laga itu berakhir dramatis saat Jamarr Andre Johnson mampu mencetak poin di masa kritis dan membawa Indonesia unggul 75-74.
Indonesia pada akhirnya menuntaskan perjuangan mereka di Pra-kualifikasi FIBA Asia Cup 2018 hari ini dengan kemenangan usai mengalahkan Singapura dengan skor 85-70.
Tanggal | Lawan | Skor |
26/6/2018 | Malaysia | Menang 66-64 |
27/6/2018 | Brunei Darussalam | Menang 116-54 |
28/6/2018 | Kamboja | Menang 137-36 |
29/6/2018 | Thailand | Menang 75-74 |
30/6/2018 | Singapura | Menang 80-75 |
Berkat lima kemenangan tersebut, Indonesia berhak lolos ke fase kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 berikutnya dengan status pemuncak klasemen Asia Tenggara.
Pada babak berikutnya, Indonesia bersama tiga perwakilan zona ASEAN lainnya bakal bersaing dengan delapan negara yang berasal dari lima zona kualifikasi lainnya.
12 negara tersebut kemudian bakal bersaing untuk memperebutkan delapan slot Divisi B yang bakal menjadi tahapan kualifikasi berikutnya.
Baca Juga : Kalahkan Singapura, Indonesia Sukses Sapu Bersih Pra-kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 dengan Kemenanga
Lalu, delapan tim penghuni Divisi B itu akan menjalani drawing dengan 16 tim dari Divisi A yang merupakan peserta FIBA Asia Cup 2021.
Total 24 negara itu akan dibaki dalam enam grup yang masing-masing berisikan empat tim.
Dua tim terbaik dari setiap grup tersebut bakal lolos otomatis ke putaran Final FIBA Asia Cup 2021.
Sedangkan peringkat tiga dari masing-masing grup akan bersaing kembali demi memperebutkan empat slot tersisa dari 16 peserta FIBA Asia Cup 2021.
Skuat terbaik pilihan Bolasport.com . Ada jagoan kalian? #worldcup2018 #KGPialaDunia #best11
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on