Riko Simanjuntak Tak Dipanggil Pelatnas Asian Games 2018, Masyarakat Bereaksi

By Nungki Nugroho - Sabtu, 21 Juli 2018 | 22:44 WIB
Riko Simanjuntak dalam laga debut membela timnas U-23 Indonesia dalam laga uji coba melawan timnas U-23 Thailand di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta, Kamis (31/5/2018) (ANDREW SIHOMBING/BOLASPORT.COM )

Nama winger Persija, Riko Simanjuntak, tidak ada dalam daftar pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia untuk Asian Games 2018 di Bali. Lewat media sosial, masyarakat bereaksi.

PSSI baru saja merilis nama 24 pemain yang dipanggil bergabung dalam training camp (TC) timnas U-23 Indonesia pada 24 Juli hingga 11 Agustus 2018.

Bali akan menjadi saksi kegigihan skuat Garuda Muda dalam berlatih menjelang Asian Games 2018.

Satu nama yang belakangan menjadi idola fan, terutama pendukung Persija, tak muncul di daftar tersebut, yakni Riko Simanjuntak.

(Baca Juga: Jelang Lawan Barito Putera, Persib Bandung Dapat Kabar dari Kondisi Striker Lawan)


Aksi Riko sempat mencuri hati pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla.

Pemain berusia 26 tahun itu menjadi andalan kala beruji coba dengan timnas U-23 Thailand dan timnas U-23 Korea Selatan.

Tak heran jika netizen turut meramaikan kolom komentar Instagram PSSI di balik absennya Riko dalam TC kali ini.

(Baca Juga: Info Terbaru, Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia di Asian Games Tumbang dari Thailand)