Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-23 Indonesia memainkan pertandingan kelimanya di Asian Games 2018, Jumat (24/8/2018).
Penulis: Heribertus Bima P.
Di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Indonesia menghadapi Uni Emirat Arab pada babak 16 besar.
Pada pertandingan tersebut, terlihat pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, semakin mantap menggunakan formasi 4-2-3-1.
Soalnya, sudah tiga kali berturut-turut Skuat Garuda Muda memakai formasi tersebut.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Indonesia Raih Medali Emas Kesembilan Asian Games 2018 dari Cabang Dayung)
Sebelumnya formasi 4-2-3-1 juga digunakan oleh Luis Milla saat Indonesia menghadapi Laos dan Hong Kong pada dua pertandingan terakhir di Grup A.
Kemantapan terlihat karena dalam dua laga sebelumnya, Milla seperti masih gamang menentukan formasi baku timnya.
Pada pertandingan pertama Grup A kontra Taiwan, dia memakai pola 4-2-1-3.
Sistem berubah pada partai berikutnya melawan Palestina, saat Indonesia menggelar 4-3-3 dengan Stefano Lilipaly menjadi false nine.