Seperti Tahun Sebelumnya, Marc Marquez Jadi Pebalap yang Paling Banyak Crash di MotoGP 2018

By Samsul Ngarifin - Minggu, 25 November 2018 | 17:36 WIB
Aksi Marc Marquez (Repsol Honda) saat mengikuti sesi tes MotoGP yang diadakan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada Selasa (21/11/2018). (twitter.com/HRC_MotoGP)

Dari 24 pebalap reguler MotoGP pada musim 2018, Maverick Vinales dan Danilo Petrucci menjadi pebalap dengan angka crash paling sedikit, yakni 4 kali.

Di lain sisi, Valentino Rossi mengalami peningkatan dua kali lipat daripada musim lalu, yakni 8 kali pada musim 2018.

Namun jika digabung dengan pebalap Moto2 dan Moto3, Marquez berada di peringkat keempat.

Pebalap dengan angka crash terbanyak pada musim 2018 adalah anak didik Valentino Rossi, Stefano Manzi, yakni 31 kali.

Disusul Sam Lowes (27 kali), Marco Bezzecchi dan Jorge Navarro (24 kali).

Berikut jumlah kecelakaan pebalap MotoGP sepanjang musim 2018:


Jumlah kecelakaan yang dialami pebalap MotoGP sepanjang musim 2018.(CRASH.NET)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pemain timnas Indonesia, Andik Vermansah, meminta suporter untuk selalu mendukung timnas Indonesia. #andikvermansah #timnasindonesia #timnas

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on