Klub Bundesliga Ini Buat Real Madrid Gigit Jari

By Ade Jayadireja - Sabtu, 16 Juli 2016 | 21:45 WIB
Selebrasi Julian Draxler dalam pertandingan 16 putaran Euro 2016 antara Jerman melawan Slowakia di Stade Pierre-Mauroy, 26 Juni 2016.
ALEXANDER HASSENSTEIN/GETTY IMAGES
Selebrasi Julian Draxler dalam pertandingan 16 putaran Euro 2016 antara Jerman melawan Slowakia di Stade Pierre-Mauroy, 26 Juni 2016.

Direktur Olah Raga VfL Wolfsburg, Klaus Allofs, menyatakan Julian Draxler tak akan berganti seragam pada bursa transfer musim panas 2016. Real Madrid yang menginginkan pemuda 22 tahun itu pun bakal gigit jari.

Tak sedikit klub yang tertarik memboyong Julian Draxler dari Wolfsburg. AS, media asal Madrid, mengabarkan bahwa Real Madrid menjadi salah satu peminat serius dalam perburuan gelandang serang timnas Jerman itu.

Allofs coba meredakan rumor yang terus berembus kencang. Ia berani menjamin Draxler akan tetap mengenakan seragam Wolfsburg pada musim depan.

"Draxler 100 persen bertahan di Wolfsburg," tutur Allofs dikutip Transfermarkt.

Baca juga:

"Dia tidak akan ke mana-mana. Tidak ada yang perlu didiskusikan soal masalah itu," ucap Allofs lagi.

Draxler menandatangani kontrak berdurasi lima tahun ketika gabung ke Wolfsburg pada 2015. Bersama tim yang bermarkas di Volkswagen Arena itu, ia tampil impresif dengan membuat delapan assist dan sembilan gol di semua kompetisi musim 2015-2016.

Menurut laman Transfermarkt, harga pasar eks pilar Schalke tersebut berada berada di angka 20,4 juta pounds atau sekitar Rp 355 miliar.


Editor : Estu Santoso
Sumber : transfermarkt


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X