Tontowi Ahmad: Gloria Lebih Agresif

By Ade Jayadireja - Jumat, 30 Desember 2016 | 19:20 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, sedang berjalan seusai menjalani laga perdana penyisihan Grup A final superseries 2016. Tontowi/Liliyana kalah dengan 11-21, 12-21 atas Praveen Jordan/Debby Susanto, pada laga yang berlangsung di Hamdan Sports Complex, Dubai, Rabu (14/12/2016).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, sedang berjalan seusai menjalani laga perdana penyisihan Grup A final superseries 2016. Tontowi/Liliyana kalah dengan 11-21, 12-21 atas Praveen Jordan/Debby Susanto, pada laga yang berlangsung di Hamdan Sports Complex, Dubai, Rabu (14/12/2016).

Pebulu tangkis spesialis ganda, Tontowi Ahmad, punya pandangan soal Gloria Emanuelle Widjaja yang menjadi rekan barunya.

Tontowi akan resmi tampil di depan publik bersama Gloria mulai 2017. Malaysia Masters yang berlangsung 17-22 Januari bakal menjadi turnamen debut mereka berdua sebagai pasangan.

Sebelumnya, Tontowi berduet dengan Liliyana Natsir selama enam tahun. Berbagai gelar bergengsi mampu mereka hasilkan, termasuk emas Olimpiade 2016.

Prestasi Gloria memang tak mentereng seperti Liliyana. Pencapaian terbaik perempuan berpostur 182 cm itu adalah merebut titel Kejuaraan Dunia Junior 2011 bersama Alfian Eko Prasetya.

Lantas, apa saja perbedaan Gloria dan Liliyana alias Butet di mata Tontowi?

Baca juga

"Gloria masih muda (22 tahun). Dia lebih agresif," kata Tontowi saat ditemui di kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (30/12/2016).

"Kalau Butet sudah punya banyak pengalaman. Jadi, dia lebih tenang saat main," ucap pebulu tangkis berusia 29 tahun itu.

Meski Gloria menjadi 'orang ketiga', Tontowi/Liliyana tak lantas pisah selamanya. Pasangan pemilik tiga gelar juara All England itu tetap diproyeksikan tampil pada Asian Games 2018.

Sambil menunggu pesta olahraga Asia diputar, saat ini Liliyana sedang fokus memulihkan cedera lututnya.


 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X