JUARA.NET - Pasangan Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei baru saja menelan pil pahit di babak perempat final Sudirman Cup 2025, Jumat (2/5/2025).
Pasangan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dipercaya turun untuk mengatasi duo China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Menghadapi Feng/Huang, Chen/Toh menunjukkan perlawanan yang sengit sejak awal permainan.
Mereka berhasil meraih poin pertama lebih dulu sebelum disusul oleh duo Feng/Huang.
Susul menyusul poin pun terus terjadi, tapi Chen/Toh kemudian tertinggal dan harus mengakui keunggulan duo milik tim China itu di jeda interval dengan skor 6-11.
Permainan dimulai kembali, Chen/Toh langsung kecolongan poin, walau begitu mereka langsung mendapatkan angka setelahnya lewat sabetan apik Toh di depan net.
Permainan terus berlanjut, Chen/Toh sedikit demi sedikit tampak mulai menemukan celah untuk mencuri poin dari Feng/Huang.
Sayangnya, usaha duo Malaysia itu belum berhasil, Feng/Huang meraih game point lebih dan kemudian menutup gim pertama dengan kemenangan.
Memasuki gim kedua, Chen/Toh meraih poin lebih dulu setelah serangan mereka berhasil memojokkan duo Feng/Huang.
Baca Juga: Sudirman Cup 2025 - Rekor Pertemuan Mengerikan, Ini Susunan Pemain Malaysia untuk Kalahkan China
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar