JUARA.NET - Pasangan Malaysia, Roy King Yap/Junaidi Arif beberkan perasaan mereka usai taklukan The Daddies, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Indonesia Masters 2025.
Pertandingan kemarin (23/1/2025) sangatlah special bagi pasangan legendaris Merah-Putih.
Istora Senayan, Jakarta menjadi saksi atas pertandingan terakhir mereka.
Ahsan/Hendra akhirnya menutup buku tebal karier mereka dengan kekalahan.
The Daddies harus mengakui keunggulan lawannya yang menang dua gim langsung, 13-21 dan 14-21.
Selepas pertandingan, kubu pasangan Malaysia digelayuti perasaan yang campur aduk.
Di satu sisi, mereka tentu senang bisa mengalahkan Ahsan/Hendra.
Namun, mereka juga sedih karena ganda putra legendaris itu takkan bertanding lagi.
"Itu karena mereka adalah idola saya, khususnya Hendra," tegas Yap, dilansir Juara.net dari laman resmi BWF.
Baca Juga: Indonesia Masters 2025 - Modal Jonatan Christie Hadapi Kompatriot Kento Momota
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar