Wenger Tak Membenci Fabregas

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 3 Oktober 2014 | 20:32 WIB
Arsene Wenger (Getty Images)

Arsene Wenger akhirnya berbicara soal Cesc Fabregas. Manajer Arsenal ini mengaku tidak membenci pemain yang sekarang berseragam Chelsea itu. Wenger juga berharap Fabregas juga mendapat sambutan yang hangat dari fan The Gunners di Stamford Bridge.

Arsenal akan menghadapi Chelsea di laga lanjutan Premier League, Minggu (5/10). Itu akan menjadi kali pertama Cesc Fabregas akhirnya kembali bertemu dengan mantan klub yang membesarkannya, Arsenal.

Itu juga akan menjadi pertemuan pertama Arsene Wenger dengan Fabregas sejak kepindahannya ke Chelsea dari Barcelona. Keputusan Fabregas memilih pindah ke Stamford Bridge ketimbang ke Arsenal telah menimbulkan banyak polemik, namun Wenger berharap semua itu sudah berlalu.

"Itu adalah keputusannya. Saat ia pergi, kami membeli Mesut Oezil, kami tidak perlu membeli penyerang. Semua orang menghormati Cesc di sini dan saya ingin ia mendapatkan penerimaan yang pantas didapatnya di pertandingan nanti," kata Wenger.

"Fabregas akan memiliki karier besar karena ia adalah pemain hebat. Ia tahu Arsenal memiliki pengaruh positif dalam kariernya dan saya tidak tidak membencinya. Ia adalah pemain yang saya suka, namun ia sudah menentukan pilihan dan saya harus menerimanya," ujar dia.