Felipe Luis Berniat Pensiun di Atletico

By Okky Herman Dilaga - Minggu, 9 Agustus 2015 | 20:01 WIB
Pemain belakang Atletico Madrid, Filipe Luis. (JOSEP LAGO/AFP)

Filipe Luis mengaku puas bisa kembali ke Atletico Madrid. Bahkan, pemain belakang berkebangsaan Brasil ini berhasrat pensiun dengan seragam Los Rojiblancos.

Luis memutuskan pulang ke Atletico setelah gagal bermain reguler bersama Chelsea pada musim 2014-2015. Dia langsung menargetkan karier panjang di Vicente Calderon.

"Aku berharap bisa pensiun di Atletico Madrid," ucap bek berusia 29 tahun ini.

Antusiasme Luis turut dilatari oleh sosok Diego Simeone. Maklum, di bawah asuhan Simeone, Luis ikut meraih trofi Liga Europa 2012, Copa del Rey 2013, dan La Liga 2014.

"Kami sudah bersama selama bertahun-tahun. Dia tak perlu mengatakan kepadaku apa yang diinginkan. Sebab, aku sudah memahami jalan pikirannya," lanjut Luis.

Sekadar informasi, Luis sudah melakoni debut pada periode keduanya bersama Atletico. Simeone menurukan Luis ketika Atletico menang 2-0 atas Real Sociedad di Stadion Jose Rico Perez, Minggu (9/8/2015).

Luis memutuskan pulang ke Atletico setelah gagal bermain reguler bersama Chelsea pada musim 2014-3015. Dia langsung menargetkan karier panjang di Vicente Calderon. 
"Aku berharap bisa pensiun di Atletico Madrid," ucap bek berusia 29 tahun ini.
Antusiasme Luis turut dipengaruhi oleh sosok Diego Simeone. Maklum, di bawah asuhan Simeone, Luis ikut meraih trofi Liga Europa 2012, Copa del Rey 2013, dan La Liga 2014.
"Kami sudah bersama selama bertahun-tahun. Dia tak perlu mengatakan kepadaku apa yang diinginkan. Sebab, aku sudah memahami jalan pikirannya," lanjut Luis.
Sekadar informasi, Luis sudah melakoni debut pada periode keduanya bersama Atletico. Simeone menurukan Luis ketika Atletico menang 2-0 atas Real Sociedad di Stadion Jose Rico Perez, Minggu (9/8/2015).