Rio Haryanto Tercepat Saat Latihan di Silverstone

By Arief Kurniawan - Jumat, 3 Juli 2015 | 18:46 WIB
Rio Haryanto unggul di sesi latihan yang sangat ketat. (GP2 Series Media)

Rio Haryanto melanjutkan performa bagusnya di arena balap GP2 Series. Pada latihan bebas 45 menit di Sirkuit Silverstone, Inggris, Jumat (3/7) ini, pebalap muda Indonesia itu mencatat waktu tercepat dan unggul hanya tiga per seribu detik.

Hasil yang diraih Rio ini memang akan membuat kepercayaan dirinya terus tinggi menyusul kemenangannya di Race 2 (sprint race) seri sebelumnya di Austria. Pada latihan di Silverstone Rio mencatat 1:40,659 dan unggul atas Alex Lynn serta Stoffel Vandoorne.

Sesi berjalan mulus bagi Rio, karena dia terus ada di depan tanpa pernah diganggu oleh Lynn atau Vandoorne sang pimpinan klasemen sementara GP2 Series 2015. Rio yang di musim ini memenangi dua race, di Bahrain dan Austria, jelas saja punya kesempatan besar untuk mengulangi pencapaian tersebut menyusul awal yang bagus di Silverstone ini.

Sesi kualifikasi GP2 Series akan dilakukan sore ini di Silverstone untuk balapan utama (feature race) hari Sabtu besok. Sementara untuk balapan kedua (sprint race) hari Minggu posisi lombanya berdasarkan hasil feature race, di mana posisi finis 1-8 menempati posisi start di balik (reverse grid).

Hasil Top 10 Free Practice Silverstone

1. Rio Haryanto 1:40,659
2. Alex Lynn 1:40,662
3. Stoffel Vandoorne 1:40,726
4. Nick Yelloly 1:40,863
5. Alexander Rossi 1:40,924
6. Arthur Pic 1:40,998
7. Pierre Gasly 1:41,317
8. Raffaele Marciello 1:41,360
9. Sergev Sirotkin 1:41,449
10. Jordan King 1:41,516