Bukti Tendangan Bebas Messi Semakin Menakutkan

By Ade Jayadireja - Selasa, 1 Maret 2016 | 20:48 WIB
Aksi bintang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga kontra Sevilla pada Minggu (28/2/2016) (DAN ISTITENTE/GETTY IMAGES)

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, semakin ahli mengeksekusi tendangan bebas. Bahkan, ia lebih banyak membuat gol via freekick ketimbang penalti pada musim 2015-2016.

Sudah enam gol dilesakkan Messi melalui sepakan bebas musim ini di semua kompetisi. Jumlah tersebut meningkat dibanding musim lalu (dua gol).

Aksi teranyar Messi tersaji saat Barcelona memukul Sevilla 2-1 pada partai lanjutan La Liga, Minggu (28/2/2016). Dari kiri luar kotak penalti, sang kapten Argentina melepaskan tembakan melengkung yang bersarang di kanan gawang Sergio Rico.

Bagaimana dengan catatan gol penalti Messi? Striker berjulukan La Pulga itu tiga kali menjebol gawang lawan lewat titik putih.

Baca Juga:

Messi patut berbangga diri karena ia mengungguli rival abadinya, Cristiano Ronaldo. CR7 baru membuat satu gol dari tendangan bebas pada musim ini.

Satu-satunya gol tersebut terjadi dalam penyisihan grup Liga Champions kontra Malmo, 9 Desember 2015. Ronaldo memborong empat gol pada partai yang dimenangi Real Madrid dengan skor 8-0 itu.

[video]https://video.kompas.com/e/4779339586001_ackom_pballball[/video]