Gabung Bali United, Cucu Mantan Presiden RI Diundang Sporting CP

By Ferril Dennys Sitorus - Senin, 14 Maret 2016 | 19:01 WIB
Muhhamad Rafid Habibie yang merupakan cucu dari mantan Presiden RI, B.J Habibie, berlatih di Bali United. (Dok. Twitter Bali United)

Pelatih Bali United, Indra Sjafri, menjelaskan bahwa Muhammad Rafid Habbie hanya berlatih di klub berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Muhammad Rafid, yang merupakan cucu mantan dari mantan Presiden RI BJ Habibie, terlihat berlatih dengan Bali United pada Senin (14/3/2016) sore waktu setempat.  Munculnya Muhammad memunculkan rasa penasaran.

Indra Sjafri pun menjelaskan kedatangan Muhammad. "Dia posisinya gelandang dan berusia 15 tahun. Dia di sini hanya untuk berlatih," kata Indra kepada Kompas.com, Senin malam.

Muhammad berlatih di Bali United sebagai persiapan memperkuat Sporting CP. Klub asal Portugal juga menjadi tempat berlatih bagi pemain muda asal Aceh, Martunis.

"Saya diminta orang tuanya melihat kemampuan dia. Dia bisa berlatih seminggu, dua minggu, atau tiga minggu. Setelah itu, dia akan ke Sporting Lisbon karena diundang oleh klub tersebut," tuturnya.

Lalu bagaimana kemampuan Muhammad di mata Indra?  "Biasa saja. Jangan dibesar-besarkan pemain yang berlatih di luar negeri. Namun, dia punya potensi dan mau mencoba di Sporting," jelas pelatih asal Sumatera Barat tersebut.  

[video]https://video.kompas.com/e/4799601891001_ackom_pballball[/video]