Pogba: Jangan Percaya Semua yang Anda Baca di Koran

By Septian Tambunan - Kamis, 28 Juli 2016 | 10:15 WIB
Gelandang asal Prancis, Paul Pogba, melambaikan tangan ke penggemar dalam perjalanan di Elysee Palace, Paris, Prancis, 11 Juli 2016. (FRANCK FIFE/AFP)

Gelandang Juventus asal Prancis, Paul Pogba, kembali memanaskan rumor transfer dirinya dengan video jenaka.

Pogba sedang gencar diisukan merapat ke klub lamanya, Manchester United. Namun, spekulasi itu seperti tak berujung.

Bahkan, agen Pogba, Mino Raiola, ikut meramaikan pembahasan masa depan Pogba melalui akun Twitter-nya.

"Tidak ada kesepakatan yang dilakukan mengenai Paul Pogba. Terlalu banyak bla-bla-bla..," kicau Raiola Kamis (21/7/2016).

Sekarang, sponsor Pogba, Adidas, juga menambahkan hiruk-pikuk dengan mengunggah video singkat di Twitter.

Baca Juga:

Tayangan yang muncul pada Rabu (27/7/2016) tersebut memperlihatkan Pogba yang sedang membaca koran dengan artikel berisi kata-kata 'Bla, bla, bla, bla.'

Lalu, pesepak bola berusia 23 tahun ini mengatakan, "Jangan percaya semua yang Anda baca di koran."

Menarik dinantikan kelanjutan kisah Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2014 itu.