Akan Dipinjamkan ke Tim Lain, Yandi Ikut Keputusan Persib

By Fifi Nofita - Kamis, 1 September 2016 | 16:35 WIB
Striker muda Persib, Yandi Sofyan, dalam sebuah latihan timnya di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab Bekasi. Persib ingin menambah pemain muda dalam skuat mereka. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Striker muda Persib Bandung, Yandi Sofyan, mengaku belum mengetahui rencana manajemen Tim Maung Bandung yang akan meminjamkannya ke klub lain pada putaran kedua TSC 2016. Kalau pun benar, ia menyerahkan kepada manajemen.

Sebelumnya, Manajer Persib, Umuh Muchtar, mengungkapkan pada putaran kedua timnya akan melakukan perampingan dengan meminjamkan beberapa pemain. Nama yang disebut di antaranya Yandi Sofyan dan Rudiyana.

Selain dua pemain tersebut, Maung Bandung juga akan meminjamkan Gian Zola serta Febri Hariyadi.

"Saya belum‎ tahu, baru dengar dari media. Saya sih menyerahkan sepenuhnya kepada manajemen, karena yang mengurus adalah manajemen ke manajemen kan," ucap pemain asal Garut ini.

Baca juga:

Pemain yang menggunakan nomor punggung 15 ini menambahkan, ia belum mendengar secara langsung terkait keinginan Barito Putera yang memiliki ketertarikan menggunakan jasanya pada putaran kedua TSC 2016.

"Belum ada yang mengomunikasikan hal ini dengan saya. Lagi pula, saya baru sebatas tahu dari media," kata adik kandung mantan pemain Persib dan timnas, Zaenal Arif.

Meski begitu, pemain yang sempat memperkuat timnas Indonesia U-23 ini mengaku siap menerima keputusan yang diambil oleh manajamen. Sebagai pemain sepak bola profesional, ia menyebut akan tampil maksimal di manapun bermain.

"Mungkin kembali lagi ke manajemen. Seandainya saya ditugaskan ke sana (Barito), ya hal itu urusan ke manajemen. Yang pasti, saya siap di manapun bermain," ujar pemain binaan Persib ini.