Komentar dari Moeldoko Setelah Kalah di Kongres PSSI

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 10 November 2016 | 16:32 WIB
Calon ketua umum PSSI 2016-2010, Moeldoko, menjawab pertanyaan panelis pada debat terbuka di Hall SCTV Tower, Jakarta, Selasa (4/10/2016). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA /JUARA.NET)

JAKARTA, JUARA.net – Calon Ketua Umum PSSI, Moeldoko mengharapkan ada perubahan yang baik terhadap sepak bola Indonesia.

Harapan tersebut disampaikan oleh Moeldoko setelah kalah dalam pertarungan kursi Ketua Umum PSSI periode 2016-2020 di Hotel Mercure Ancol, Kamis (10/11/2016).

Baca Juga:

”Sudah bagus, saya hanya berharap semoga ada perubahan yang baiklah,” kata Moeldoko sambil meninggalkan ruangan sidang.

Dalam pemungutan suara, Moeldoko hanya meraih 23 suara dari total 107 suara. Dia kalah dari Edy Rahmayadi yang mengoleksi 76 suara.

Selain Moeldoko dan Edy, Edy Roempoko mendapatkan suara meskipun 1 suara.