Bali United Vs Persiba Jadi Spesial Karena Timnas U-22 dan U-19

By Yan Daulaka - Rabu, 5 Juli 2017 | 08:31 WIB
Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri berbincang dengan pelatih Bali United, Widodo C Putro dengan disaksikan Eko Purjianto. Eko sebelumnya jadi tangan kanan Indra di Bali United, kini menjadi asisten Widodo pada tim yang sama. (YAN DAULAKA/JUARA.NET)

22 dan timnas U-19.

Kedua timnas usia muda Indonesia ini tengah menjalani pemusatan latihan di Bali untuk menghadapi beberapa turnamen.

Selain disaksikan para pemain timnas U-19 dan timnas U-22 bersama pelatih merela Luis Milla Aspas serta Indra Sjafri, laga tersebut juga ditonton langsung oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi.

Baca juga: Barito Putera Permalukan Bhayangkara FC di Bekasi

Edy bersama para petinggi PSSI akan hadir pada laga ini untuk membuat pertandingan lanjutan Liga 1 yang memasuki pekan ke-12 tersebut menjadi sangat spesial.

Kepada JUARA, Indra Sjafri berujar, jika dia sangat rindu menyaksikan penampilan Bali United di Stadion Dipta.

Sang pelatih juga kangen riuhnya suara suporter Bali United, Semeton Dewata dan North Side Boys 12.

”Saya kangen sekali melihat mereka, para suporter, termasuk dengan permainan anak-anak Bali United,” ujar Indra yang selama tiga musim menangani Bali United, sebelum kembali ke timnas U-19.