Nitya Krishinda Maheswari Dapat Pasangan Baru untuk Turnamen di Jepang

By Any Hidayati - Rabu, 7 Maret 2018 | 20:32 WIB
Pebulu tangkis ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari, berpose setelah mengikuti upacara untuk merayakan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (17/8/2016). (PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET)

Pemain ganda putri nasional, Nitya Krishinda Maheswari, bakal mendapatkan pasangan baru untuk turnamen Osaka International Challenge 2018 di Moriguchi, Jepang, 4-8 April mendatang.

Sempat absen panjang karena cedera lutut kanan, eks partner Greysia Polii tersebut memang harus rela bergonta-ganti pasangan.

Yulfira Barkah menjadi pasangan pertama Nitya setelah pulih dari cedera, tepatnya dalam turnamen USM Indonesia International Challenge 2017.

Namun, prestasi Nitya/Yulfira belum membuahkan hasil yang memuaskan, dan hal itu memaksa PP PBSI untuk melakukan rotasi.

Ni Ketut Mahadewi Istarani kemudian disepakati sebagai pemain yang akan mendampingi Nitya.


Ni Ketut Mahadewi Istarani dalam video trivia SEA Games 2017 oleh Juara.net(youtube/juaradotnet)


Seperti dikutip BolaSport.com dari Instagram resmi PP PBSI, Nitya/Ni Ketut akan bermain bersama dalam turnamen Osaka International Challenge 2018 yang berlangsung April mendatang.

Saat ini, Ni Ketut masih berpasangan dengan Anggia Shitta Awanda. Keduanya sedang berpartisipasi dalam turnamen Jerman Terbuka 2018.

Selain itu, Ni Ketut dan Anggia juga akan berkompetisi pada ajang All England Terbuka 2018.