NBA Denda Pebasket J.R Smith Karena Tato Supreme

By Sri Mulyati - Rabu, 3 Oktober 2018 | 09:01 WIB
Pemain Cleveland Cavaliers, JR Smith, saat melakoni sesi pemanasan jelang laga kedua NBA Finals 2018 yang berlangsung Minggu (3/6/2018) waktu Amerika Serikat. (twitte.com/cavs)

Supreme, label streetwear premium asal Amerika Serikat, memang tengah digilai oleh banyak orang, tak terkecuali pebasket Cleveland Cavalier J.R Smith.  

Smith sendiri baru-baru ini merajah kaki kanannya dengan tulisan “Supreme”.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

#Work #SupremeTeam

A post shared by JR Smith (@teamswish) on

Sayangnya, keputusan kontroversial Smith justru membuahkan risiko. 

Dalam unggahan di media sosial, Smith mengaku akan didenda NBA.

“Saya diberitahui hari ini kalau saya akan didenda setiap pertandingan jika tidak menutup logo tersebut selama pertandingan,” tulis Smith.

(Baca Juga: Jauh-jauh dari Mesir, Penonton Ini Alami Nasib Tragis Saat Saksikan Turnamen Golf)

Menurut aturan, NBA melarang pemain menampilkan logo komersial atau lambang perusahaan di tubuh atau di rambut.

Nah, kira-kira NBA bakal tegas dan memberikan denda ke Smith enggak, ya?