Timnas U-19 Simpan Nama Pemain yang Dicoret

By Eko Widodo - Jumat, 4 Oktober 2013 | 22:16 WIB
Timnas Indonesia U-19 (Gonang Susatyo/Bolanews)

Minggu, 6 Oktober akan menjadi hari resmi penentuan delapan pemain yang bakal dicoret dari pelatnas Kualifikasi Piala Asia 2014. Namun, pelatih Indra Sjafri sebenarnya telah menetapkan empat pemain yang bakal dicoret.

Indra masih masih menyimpan rapat-rapat nama tersebut. Empat pemain yang sudah dipastikan dicoret bakal diumumkan berbarengan dengan kepastian empat pemain lagi yang bakal dilepas.

Keputusan itu diambil karena total 31 pemain yang ada masih dibutuhkan untuk keperluan latihan. Jadi, Indra memilih menunda pemulangan pemain yang tak akan didaftarkan.

"Masih ada ada game internal untuk pematangan strategi. Jadi walaupun saya telah menentukan empat pemain yang bakal dipulangkan, mereka tetap berada dalam tim," kata Indra.

Sesuai regulasi AFC, Indra akan memilih 23 pemain untuk tampil di ajang Kualifikasi Piala Asia pada 8-12 Oktober yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Kemungkinan besar komposisi 20 pemain yang telah membawa Indonesia juara di Piala AFF U-19 tak akan dirombak.

Penampilan Evan Dimas dkk. kala itu menunjukkan penampilan impresif. Kekompakan pemain dan stamina pemain menjadi kunci keberhasilan. Mengingat waktu yang tak berselang lama, terlalu beresiko bila Indra merombak lebih hingga 50 persen.