David Moyes Fokus Aksi Diving Luis Suarez

By Windu Puspa Ningtyas - Minggu, 28 Oktober 2012 | 16:40 WIB
Luis Suarez (Getty Images)

Laga derby Merseyside akan digelar nanti malam pukul 20.30 WIB antara Everton vs Liverpool. Manajer Everton, David Moyes, mengaku sangat khawatir dengan aksi diving Luis Suarez pada pertandingan tersebut.

Laga derby Merseyside akan dihelat di kandang Everton, Goodison Park. Moyes mengklaim, fan mereka akan 'mengambil alih' pertandingan jika saja kubu The Reds mencari peluang untuk mendapatkan tendangan bebas maupun penalti dengan cara curang.

Jack Rodwell, mantan pemain Everton yang kini bermain untuk Manchester City telah mendapat kartu merah musim lalu kala dia menekel Luis Suarez. Namun, kartu merah tersebut telah dibatalkan setelah FA melihat rekaman video yang sesungguhnya memperlihatkan tidak ada kontak fisik antara Luis Suarez dan Jack Rodwell.

Meski begitu, tragedi tersebut masih teringat jelas dibenak Moyes dan dia meminta para pemain untuk mewaspadai aksi diving Luis Suarez.

"Saya sangat fokus terhadap Suarez karena dia memiliki catatan sebagai tukang diving dan saya akui dia sangat lihai untuk urusan itu. Tahun lalu, terbukti dia melakukan hal tercela itu dan wasit telah membuat keputusan yang salah di menit ke-15. Fan tidak akan suka melihat pemain yang terlalu gampang terjatuh dan saya rasa mereka akan berbuat sesuatu jika hal itu terjadi. Setiap orang yang terlibat dalam sepak bola akan membenci aksi diving," kata Moyes.